BP KKN rembuk DPL

LP2M : 23-07-2020, Urun rembuk BP KKN dan DPL ini dimotori oleh LP2M berserta jajarannya. Kegiatan ini dilaksanakan guna monitoring dan evaluasi  atas pelaksanaan KKN DRSK yang sudah berjalan selama 13 hari juga menyamakan persefsi atas beberapa pertanyaan yang berkembang dari Mahasiswa yang sedang ber KKN.  Berbagai hal terungkap dalam pertemuan tersebut diantaranya Mahasiswa meminta libur ditambah, minta keringanan laporan dan sebagainya. Dari paparan /pantauan seluruh DPL  memang tidak menemukan kendala yang berarti masih berjalan dengan baik dan tetap pada koridor dan sesuai aturan yang ada, mahasiswa cukup aktif mengapload kegiatannya dimedia sosial yang telah ditentukan, namun demikian baik BP KKN maupun DPL tetap dan terus   melakukan monev atas kegiatan Mahasiswa yang sedang melaksanakan KKN tahun ini. Ketua LP2M Ajahari,M.Ag dalam  paparannya menyampaikan bahwa KKN DRSK tahun 2020 ini diikuti oleh sebanyak 830 orang dengan  83 kelompok yang mempunyai keunikan tersendiri jika dibandingkan dengan KKN tahun-tahun sebelumnya, karena dilaksanakan ditengah suasana pandemik covid-19 oleh karena itu baik BP KKN maupun DPL perlu kerja keras dan kerjasama yang apik untuk memonitor kegiatan ini ungkapnya (Mrd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X